Ketua Umum Relawan Cakra Satya Sebut Prabowo-Gibran Pasangan Sempurna

    Ketua Umum Relawan Cakra Satya Sebut Prabowo-Gibran Pasangan Sempurna

    JAKARTA-Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang juga calon presiden yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) secara resmi telah mengumumkan putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presidennya, Minggu (22/10/2023) malam.

    Pengumuman ini dilakukan usai semua ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju (KIM) menggelar rapat di kediaman Prabowo yang berada di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

    Ketua Umum Relawan Cakra Satya (CS) 08 Joe Marbun di Jakarta, Minggu (22/10/2023) yang mengetahui pengumuman tersebut menyambut baik dan mendukung penuh keputusan Prabowo Subianto yang memilih dan menetapkan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil Presiden RI mendampingi Prabowo dalam kontestasi pemilu 2024 yang akan datang. 

    Prabowo Subianto-Gibran merupakan pasangan sempurna mewakili semangat muda yang sarat pengalaman, nasionalis, patriotik dan berwibawa dengan kaum muda yang energik, empatik, progresif, dan inovatif.

    Dengan ditetapkannya Gibran sebagai calon Wakil Presiden RI mendampingi Prabowo Subianto, hal ini akan menjadi semangat kaum muda untuk menunjukkan peran kaum milenial dan Gen Z dalam membangun bangsa dan negara ini.

    Hal ini juga menjadi kesempatan dan peluang besar bagi generasi muda Indonesia menunjukkan karya dan sumbangsihnya bagi negara republik Indonesia, "ujar Ketua Umum Relawan Cakra Satya (CS) 08 Joe Marbun

    Disebutkan, bahwa Gibran Rakabuming Raka akan menjadi magnet kaum muda untuk menarik banyak pemilih milenial dan Gen Z dan memutuskan memilih Prabowo-Gibran sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 2024. Menurut data KPU, Juli 2023, kaum muda saat ini terdaftar sebagai jumlah pemilih terbanyak, yaitu: mencapai 52% atau 106 juta pemilih muda.

    Ketum CS 08 berkeyakinan bahwa Keputusan Prabowo Subianto untuk memilih Gibran manjadi Wakilnya, telah dilakukan berdasarkan hasil analisa yang matang dan dengan pertimbangan yang kuat.

    Ketum CS 08 ini juga menyampaikan bahwa sudah tepat Prabowo memiliki wakilnya Gibran karena Gibran memiliki kapasitas yang mampu mengikuti kinerja Prabowo dan banyak dukungan dari generasi muda Indonesia, khusus dari generasi milenial dan gen Z.

    Bagi CS 08, sosok Gibran adalah sosok muda, berprestasi, Karena terbukti memimpin Kota Solo telah mampu mendongkrak kemajuan Kota Solo. Gibran yang sedang berada di pemerintahan Kota Solo, sudah klop bersinergi dengan sosok Prabowo yang sudah teruji pengalamannya di kanca Nasional dan Internasional. (Rel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Prabowo Subianto Umumkan Putra Sulung Presiden...

    Artikel Berikutnya

    Masyarakat Dolok Panribuan bersama BBKSDA...

    Berita terkait

    Heboh! Pria Coba Curi Motor di Gang Amanah, Terekam CCTV
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Guru Yang Dilaporkan Yuni Sitohang Divonis 1 Bulan Percobaan Oleh Hakim
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Gelaran Aquabike Jetski World Championship 2024 Dimulai, Ini Persiapan Pemerintah Samosir
    Cawabup 01 Simalungun Klaim Bawa Bantuan Dari Pusat, Politisi Muda Partai Gerindra Sebut Itu Aspirasi Anggota DPR RI
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Desa Wisata Hariara Pohan Raih Juara ke II ADWI 2023, BPODT Ucapkan Selamat dan Apresiasi
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi
    Dukung Dunia Pendidikan, Regal Springs Indonesia Sosialisasikan Pentingnya Konsumsi Protein Ikan Kepada Anak Didik
    Bupati Samosir Hadiri High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah dan Ketersediaan dan Harga Pangan Jelang Idul Fitri 2024

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem