Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Perantau Asal Samosir Pasang Baliho di Pusat Kota Batam 'Ayo ke Samosir'

    Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Perantau Asal Samosir Pasang Baliho di Pusat Kota Batam  'Ayo ke Samosir'
    Baliho Bertuliskan Ayo ke Samosir di Pasang di Kota Batam

    BATAM - Guna meningkatkan kunjungan wisatawan ke Destinasi Super Prioritas Danau Toba Khususnya ke Kabupaten Samosir, Baliho berukuran raksasa bertuliskan Ayo berwisata dan berlibur ke Samosir dipasang di salah satu lokasi yang strategis yang ada di Kota Batam

    Munculnya baliho bertuliskan Ayo berwisata ke Negeri Indah Kepingan Sorga disampaikan langsung Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika ( Kominfo ) Kabupaten Samosir Ricky Rumapea Rabu ( 07/06/2022 ) melalui aplikasi WhatsApp

    Ricky Rumapea dalam keterangan tertulisnya juga menjelaskan, Munculnya ide pemasangan baliho berukuran raksasa tersebut terinspirasi rangkaian kunjungan Pemerintah Kabupaten Samosir untuk melakukan studi tiru ke Pemko Batam sekaligus menjalin silaturahmi dengan para perantau di Kota Batam

    "Pemasangan baliho berukuran raksasa di kota Batam tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan para anak rantau untuk memajukan Destinasi Super Prioritas Kawasan Danau Toba Khususnya untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Samosir, " Tulis Ricky Rumapea

    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST melalui Plt, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Ricky Rumapea mengucapkan terimakasih kepada Albert Gultom yang menginisiasi pemasangan baliho bertuliskan Ayo ke Samosir

    Selian mengucapkan terima kasih kepada Albert Gultom, Pemerintah Kabupaten Samosir secara khusus juga mengucapkan terimakasih atas segala dukungan yang telah diberikan para anak rantau untuk kemajuan Kabupaten Samosir, " Kat Ricky Rumapea ( Karmel )

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Selama Juli Kunjungan Wisman ke Sumut Capai...

    Artikel Berikutnya

    Wujudkan Program Air Bersih, Bupati Samosir...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Ratusan Peserta Fun Run #KaroBerlari 2024, Padati Open Stage Berastagi
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit
    Blok Enggang di Lapas Kelas IIA Pematang Siantar Istimewa, Peredaran Sabu dan Parengkol Dijaga Petugas